ANALISIS POLA INTERAKSI GURU MURID DALAM PROSES PEMBELAJARAN MENULIS CERPEN BERBANTUAN MEDIA FOTO JURNALISTIK
Abstract
Pola interaksi guru dan murid tidak lepas dari dunia pendidikan, hubungan guru dan murid pada waktu proses belajar mengajar ada pola interaksi yang melibatkan guru dan murid. Pola interaksi merupakan proses pengiriman dan penerimaan informasi antara individu dengan kelompok, individu dengan individu atau kelompok dengan kelompok yang didasarkan pada adanya pesan yang akan disampaikan. Tujuan penelitian ini, yaitu (1) mendapatkan informasi yang akurat untuk memotret pola interaksi antara guru dan murid dalam proses pembelajaran; (2) pengaruh media foto jurnalistik terhadap pola interaksi guru murid dalam proses pembelajaran menulis cerpen; (3) Mendeskripsikan keterampilan menulis cerpen berbantuan media foto jurnalistik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif, yaitu salah satu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari perilaku orang-orang yang akan diamati. Oleh karena itu, peneliti mengamati dan berinteraksi dengan guru mata pelajaran Bahasa Indonesia dan siswa kelas XI di Madrasah Aliyah Sirnamiskin, dapat diketahui bahwa pola interaksi yang paling sering dilakukan dalam proses belajar mengajar adalah pola interaksi guru-murid, murid-guru, murid-murid di mana interaksi yang terjadi adalah multiarah, siswa aktif dan saling bekerjasama dalam proses pembelajaran menulis cerpen berbantuan media foto jurnalistik.