Penerapan Model Pembelajaran Science Technology Society (STS) untuk Meningkatkan Kemampuan Literasi Sains Peserta Didik Sekolah Dasar (Penelitian Tindakan Kelas pada Muatan Pembelajaran IPA Pokok Bahasan Tema 7 Peristiwa Dalam Kehidupan Kelas V di SDN
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih rendahnya literasi sains peserta didik di salah satu sekolah dasar di Kabupaten Bekasi. Peneliti berupaya untuk membuat prosesĀ pembelajaran lebih efektif dengan menerapkan model pembelajaran Science Technology Society (STS) kemudian dapat meningkatkan kemampuan literasi sains yang lebih baik dari sebelumnya. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) menjadi metode yang digunakan oleh peneliti dengan menggunakan desain penelitian dari Kemmis dan McTaggart. Subjek penelitian berjumlah 22 peserta didik pada salah satu sekolah negeri yang berada di Kabupaten Bekasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh: 1) Aktivitas belajar peserta didik meningkat setelah diterapkan model STS, dari persentase 74,18% menjadi 86%; 2) Kemampuan literasi sains meningkat setelah diterapkan model STS, dari persentase pra siklus 9,1% menjadi 77,27% pada siklus I dan 90% pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran STS dapat meningkatkan kemampuan literasi sains peserta didik di sekolah dasar.