Peran Orang Tua Dalam Perkembangan Motorik Kasar Anak Usia Dini

Penelitian Kualitatif Deskriptif Pada Orang Tua Yang Memiliki Anak Usia 5-6 Tahun di Taman Kanak-kanak Kabupaten Purwakarta

  • Firly Oktaviani, Idat Muqodas, Hayani Wulandari Universitas Pendidikann Indonesia
Keywords: Peran orang tua, Motorik kasar

Abstract

Peran orang tua sangat penting dalam perkembangan motorik kasar anak usia dini, karena  anak usia dini masih dalam pengawasan dan arahan orang tua, orang tua juga dapat membantu anak apabila anak membutuhkan bantuan.Peran orang tua dalam perkembangan motorik kasar adalah sebagai pendidik, role model, dan orang tua yang sehari-harinya menghabiskan waktu dengan anaknya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah kualitatif deskriptif. Penelitian ini bertujuan mencari suatu informasi mengenai bagaimana peran orang tua dalam mengembangkan motorik kasar anak usia dini. Dalam Penelitian ini membahas tentang peran orang tua dalam perkembangan motorik kasar anak serta hambatan orang tua dalam mengembangkan motorik kasar anak pada usia 5-6 tahun di Taman Kanak-kanak Kabupaten Purwakarta. Pengambilan data menggunakan angket terbuka dan tertutup kemudian diisi oleh 37 orang tua. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran orang tua itu sangat penting dalam perkembangan motorik kasar anak usia dini. Tingkat kesulitan orang tua dalam mencontohkan dan mengajarkan motorik kasar pada anak berbeda-beda, orang tua juga harus memiliki cara tersendiri sesuai kemampuan anak.

Published
2022-03-19