Penggunaan Media Pembelajaran Aplikasi Toontastic Pada Pembelajaran Tematik di SD Harapan Kasih

  • Muhammad Iqbal Nur Riyadi
  • Rizky Suganda Putra
  • Via Erista Nurjanah
Keywords: media pembelajaran, toontastic 3d, video

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan media pembelajaran dalam pembelajaran tematik di kelas IV Sekolah Dasar Tahun Pelajaran 2022/2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Lokasi penelitian adalah SDN Harapan Kasih, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, DKI Jakarta. Subjek penelitian ini adalah guru kelas IV dan siswa kelas IV SD Harapan Kasih. Hasil penelitian menggunakan media pembelajaran berbasis video. Video pembelajaran adalah media yang disusun secara sistematis berdasarkan kurikulum yang berlaku dan dalam perkembangannya menerapkan prinsip-prinsip pembelajaran. Pada video Animasi Toontastic pada Pembelajaran IPA Kelas IV SD Harapan Kasih dapat disimpulkan bahwa penggunaan video animasi dapat mempermudah pemahaman siswa dan meningkatkan motivasi belajar. Selain itu, penerapan penggunaan video animasi dapat menjadi solusi bagi pendidik untuk lebih kreatif dalam mengajar agar pembelajaran tidak terkesan membosankan dan monoton. Dengan adanya media pembelajaran siswa sangat tertarik untuk belajar, dengan hadirnya media pembelajaran video animasi membuat siswa lebih termotivasi untuk belajar karena siswa menyukai pembelajaran yang diberikan animasi bergerak atau gambar yang sesuai dengan materi yang disajikan.

 

Published
2022-11-17