PRAGGLEJAZ METAPHOR IDENTIFICATION ON NEWS OF LATE PRESIDENT DEATH
Abstract
Pragglejaz Group mengemukakan prosedur identifikasi metafora (MIP) untuk mengidentifikasi metafora dalam sebuah wacana, para peneliti bergantung pada intuisi mereka untuk menentukan kata metaforis yang justru mengaburkan reliabilitas penelitian metafora itu sendiri. MIP merupakan sebuah metode sistematis untuk mengidentifikasi kata-kata atau frasa yang metaforis. MIP terbukti menjadi sebuah alat yang jelas dan dapat diandalkan untuk membedakan kata yang metaforis dengan kata yang tidak metaforis. Wacana yang umumnya diteliti menggunakan MIP adalah teks berita, percakapan, dan puisi. Penelitian ini berusaha untuk mendeskripsikan bagaimana kata-kata dalam teks berita diidentifikasi sebagai metafora dengan juga mencoba memahami konsep kata tersebut. Enam artikel berita dari harian the Jakarta Post mengena wafatnya presiden ketiga Indonesia menjadi sumber data penelitian ini. Banyak kata yang biasa digunakan sehari-hari justru menyebabkan status metaforisnya menjadi kabur. Kerangka penelitian kualitatif membangun penelitian ini karena penelitian ini mendeskripsikan mengenai bagaimana identifikasi kata-kata tersebut dilakukan. Kamus Macmillan, Longman dan Oxford digunakan untuk mendefinisikan kata-kata yang dianalisis. Setiap langkah MIP dilakukan untuk identifikasi. Analisis menunjukkan bahwa sebagian besar metafora terdapat pada kelas verba. Temuan ini menunjukkan bahwa teks berita mengenai wafatnya mantan presiden cenderung berisi mengenai capaiannya di masa lampau.