STUDI LITERATUR: MODEL PEMBELAJARAN PERILAKU DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA

  • Wendi Saputra Universitas Pendidikan Indonesia
  • Sarah Putri Silmi Universitas Pendidikan Indonesia
  • Isah Cahyani Universitas Pendidikan Indonesia
Keywords: Bahasa Indonesia, Model Pembelajaran Perilaku, Studi Literatur

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model pembelajaran rumpun perilaku apa saja yang efektif dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Model pembelajaran perilaku adalah pedoman berupa konsep atau pola yang menekankan akan perubahan tingkah laku peserta didik ke arah yang lebih baik. Perubahan tingkah laku yang positif tentunya akan mempengaruhi hasil belajar siswa juga. Penggunaan model pembelajaran perilaku dalam pembelajaran Bahasa Indonesia saat sekarang ini sangatlah minim. Hal itu dikarenakan tidak banyak jenis model pembelajaran perilaku sesuai dengan materi pembelajaran Bahasa Indonesia. Sehingga penelitian lebih lanjut mengenai model ini sangatlah diperlukan. Mengingat motivasi belajar siswa dalam mempelajari Bahasa Indonesia sangatlah lemah. Metode penelitian ini menggunakan literatur riviu atau tinjauan pustaka yang data penelitiannya bersumber dari buku, artikel, modul, dan lain-lain. Kriteria sumber data dalam penelitian ini yaitu relevan dengan topik penelitian, terbit lima tahun ke bawah, dan subjek data penelitiannya siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat tiga pembelajaran rumpun perilaku yang digunakan sebagai variabel dalam berbagai penelitan pembelajaran bahasa Indonesia. Ketiga model pembelajaran ini yaitu model pembelajaran simulasi, instruksi langsung, dan belajar tuntas. Semua peneliti setuju bahwa model ini efektif digunakan dalam membantu keberhasilan pembelajaran Bahasa Indonesia. Penelitian ini akan bermanfaat sekali bagi pembaca khususnya kepada pendidik dalam menerapkan model pembelajaran perilaku pada materi-materi Bahasa Indonesia.

Published
2024-02-05
How to Cite
SaputraW., SilmiS. P., & CahyaniI. (2024). STUDI LITERATUR: MODEL PEMBELAJARAN PERILAKU DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA . Seminar Internasional Riksa Bahasa, 215-223. Retrieved from http://proceedings2.upi.edu/index.php/riksabahasa/article/view/3384

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>