HERMENEUTIKA WILHELM DILTHEY SEBAGAI ALAT INTERPRETASI KARYA SASTRA

  • Henni Julia Citra Sitorus UPI
  • Sofyan Sauri Universitas Pendidikan Indonesia
  • Nanda Gultom Universitas Pendidikan Indonesia
Keywords: hermeneutika, pengarang, karya sastra, wilhelm dilthey

Abstract

Hermeneutika adalah studi pemahaman, khususnya pemahaman teks dan peran Wilhelm Dilthey bagi perkembangan ilmu hermeneutika memberikan pengetahuan yang luas mengenai cara memahami khususnya memahami manusia. Bagi Dilthey memahami manusia bukan sekadar pemahaman dangkal melainkan pemahaman yang sungguh mendalam. Konsep Hermeneutika dengan pijakan dasar pada pemahaman mampu menjadi alat dalam menganalisis karya sastra. Karya sastra yang merupakan hasil buah pemikiran seorang pengarang bukan sekadar untuk dibaca tetapi menyimpan makna tersirat yang ingin disampaikan. Memahami karyanya dapat memberikan pemahaman terhadap pencipta karya sastra juga, oleh karena itu pemahaman Dilthey memberikan 3 langkah untuk menginterpretasikan pengarang beserta karyanya. Metode yang digunakan dalam artikel ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan menganalisis referensi-referensi yang memiliki tema yang sama. Tujuan penelitian ini adalah untuk penerapan interpretasi hermeneutika wilhem dilthey yang mampu menilik jauh hingga ke sejarah pengarang karya sastra. Hasil penelitian menunjukkan hermeutika Dilthey dapat mengungkap hubungan timbal balik dari penghayatan (Erlebnis), ungkapan (Ausdruck), dan memahami (Verstehen) pengarang dan karyanya.

Published
2023-02-16
How to Cite
Henni Julia Citra Sitorus, Sofyan Sauri, & Nanda Gultom. (2023). HERMENEUTIKA WILHELM DILTHEY SEBAGAI ALAT INTERPRETASI KARYA SASTRA . Seminar Internasional Riksa Bahasa, 208-214. Retrieved from http://proceedings2.upi.edu/index.php/riksabahasa/article/view/2634