MENGGAGAS MEME SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DALAM MENULIS ARGUMENTASI

  • Nenty Erawati Pendidikan Bahasa Indonesia, Sekolah Pascasarjana, Universitas Pendidikan Indonesia
  • Yeti Mulyati Pendidikan Bahasa Indonesia, Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia
  • Andoyo Sastromiharjo Pendidikan Bahasa Indonesia, Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia
Keywords: Menulis Argumentasi, Model Creative Problem Solving, Media Meme

Abstract

Salah satu keterampilan berbahasa yang menuntut adanya penguasaan bahasa yang baik adalah menulis. Salah satu jenis tulisan yang harus dikuasai siswa adalah argumentasi. Faktanya, keadaan di lapangan menunjukkan bahwa tulisan argumentasi yang dihasilkan oleh siswa masih jauh dari kata memuaskan. Kesulitan menuangkan ide dan pembelajaran yang kurang efektif menjadi faktor utamanya. Untuk mengatasi permasalahan ini, perlu sebuah media pembelajaran yang mampu membantu siswa dalam menuangkan ide dan membuat pembelajaran menulis argumentasi menjadi semakin efektif. Media meme dipilih untuk mengefektifkan pembelajaran menulis argumentasi dengan model pembelajaran CPS (Creative Problem Solving) sehingga hasil argumentasi yang ditulis oleh siswa menjadi semakin baik. Berdasarkan kajian pustaka yang telah dilakukan, model pembelajaran ini adalah pembelajaran yang melakukan pemusatan pada pengajaran dan keterampilan memecahkan masalah dengan menggunakan meme sebagai media pembelajaran yang berfungsi memperjelas suatu pesan yang disampaikan. Dalam proses pelaksanaannya, penulis melakukan dengan beberapa tahapan, yaitu: (1) menentukan tujuan, (2) mengumpulkan data, (3) mengidentifikasi masalah, (4) membangkitkan gagasan, (5) mempersiapkan tindakan, dan (6) mengevaluasi hasil. Penelitian ini baru sebatas deskriptif kualitatif yang dilakukan oleh penulis sehingga perlu ditindaklanjuti pada penelitian lanjutan untuk melihat efektivitas media pembelajaran meme pada model pembelajaran CPS (Creative Problem Solving) dalam pembelajaran menulis argumentasi di sekolah.

Published
2020-05-21
How to Cite
Nenty Erawati, Yeti Mulyati, & Andoyo Sastromiharjo. (2020). MENGGAGAS MEME SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DALAM MENULIS ARGUMENTASI. Seminar Internasional Riksa Bahasa. Retrieved from http://proceedings2.upi.edu/index.php/riksabahasa/article/view/1026