Membangun Karakter Bangsa Sejak Usia Dini Melalui Tari Bebek Putih Jambul

  • Ni Made Ruastiti Institut Seni Indonesia Denpasar
  • Ni Wayan Karmini Universitas Hindu Indonesia
  • I Made Sidia Institut Seni Indonesia
Keywords: membangun karakter bangsa, Tari Bebek Putih Jambul, anak-anak usia dini

Abstract

Tari Bebek Putih Jambul adalah tari kreasi baru untuk anak-anak usia dini yang diciptakan berbasis kearifan lokal Bali dan diiringi gending Sekar Rare yang berjudul “Bebek Putih Jambul”. Penciptaan tari ini dilakukan karena dilatari adanya temuan di lapangan bahwa dalam pembelajarannya sebagian besar anak-anak usia dini di Bali diberi materi seni pertunjukan orang dewasa, yang tentu saja tidak sesuai dengan usia mereka yang masih kanak-kanak. Pertanyaannya adalah: 1) bagaimanakah bentuk Tari Bebek Putih Jambul yang sesuai untuk dibawakan oleh anak-anak tersebut?; 2) Apa kontribusi Tari Bebek
Putih Jambul ini bagi perkembangan karakter anak-anak tersebut? Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah pertunjukan Tari Bebek Putih Jambul itu sendiri, anak-anak usia dini, para guru kesenian, orang tua, dan masyarakat setempat. Seluruh data yang telah dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan studi kepustakaan dianalisis secara kualitatif dengan teori simbol dan teori praktik. Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) Tari Bebek Putih Jambul yang diciptakan berbasis kearifan lokal Bali ini disajikan dalam bentuk tari lepas. Hal itu dapat diamati dari ragam gerak, struktur pertunjukan, tata rias busana, dan musik iringan pertunjukan tersebut; 2) Tari Bebek Putih Jambul dapat berfungsi sebagai hiburan serta media pendidikan seni budaya lokal yang sesuai diterapkan pada anak-anak tersebut karena di dalamnya mengajarkan kebersamaan, gotong royong, kedisiplinan, tanggung jawab, dan kesadaran akan keagungan Tuhan Yang Maha Esa.

Published
2023-05-15